July 27, 2024
Berita TerbaruHot Topic

SUKSES, Dosen STIES Indonesia Ikuti APCORE PIKSI Hybrid International Conference 2023

Purwakarta| Kamis 31 Agustus 2023 menandai suksesnya Dosen-Dosen Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi dan Ilmu Syariah (STIES) Indonesia Purwkarta berpartisifasi dalam APCORE Piksi Hybrid International Conference 2023. Acara Konferensi Ilmiah yang berlangsung dari tanggal 29 hingga 31 Agustus 2023. Kegiatan ini yang diselenggarakan di Grand Asrilia Hotel Convention & Restaurant, Bandung ini menghadirkan beberapa pembicara mitra kerjasama dari negara Asia Pasific salah satunya Dr. Veeranoot Nisapatorn dari Walailak University, Thailand. Dalam Presentasi Dr. Veeranoot menyampaikan materi ilmiah bertema “The Future of Sustainable Education and Research“ yang secara khusus membahas tren, tantangan, dan peluang dalam pendidikan dan penelitian secara berkelanjutan”

Konferensi ilmiah APCORE PIKSI Hybrid International Conference 2023 diikuti oleh ratusan peserta yang berasal dari berbagai kota dalam dan luar negeri, dengan ragam konsentrasi keilmuan berbeda. Beberapa diantarnya adalah keilmuan terkait Bisnis, Ekonomi, Manajemen, Pendidikan, Teknologi Informasi, Sosial, Hukum, serta Ilmu Pengetahuan dan Terapan.

STIES Indonesia Purwakarta sebagai Perguruan Tinggi yang berfokus pada pada manajemen Bisnis, Manajemen Keuangan, Perbankan Syariah dan Ekonomi Syariah mengirimkan partisipasi karya ilmiah pada bidang Bisnis, Ekonomi dan Manajemen.

Beberapa dosen STIES Indonesia yang berpartisipasi dalam APCORE Piksi Hybrid International Conference 2023 antara lain:
1. Dr. Hj. Rina Nurhayati, S.Sos. M.Si dan Siti Rohmat, SE., M.H dengan judul artikel Analysis of Islamic Marketing Strategies for Ornamental Ceramics Sellers in Anjun Plered Village, Purwakarta
2. Moch. Cahyo Sucipto, S.Pd., M.Pd dan Ahmad Ali Sopyan, ME dengan judul artikel The Effect Of Halal Certificate Ownership On Msmes Product Sales In Purwakarta
3. Faridha Nurazizah YR. S,Pd., ME dengan judul artikel Comparative Analysis of Stock Prices in Companies in the Transportation and Logistics Sector Before and After the Pandemic
4. Dr. Ahmad Saepudin S.Ud, M.Ud dan Eka Achadiyat, S.Sos, ME, dengan judul artikel Comparative Analysis of Public Interest in Using Sharia Bank Services and the Non-Bank Financial Industry in the Village Community of Mulyamekar Babakancikao Purwakarta
5. Milasari Oktapianti, M.Pd. dan Dr. Imam Sucipto. S.Sy. M.Ag. dengan judul artikel Purchasing Muslim Clothing Using a Member Card at the Billinia Factory Store in Purwakarta Regency in a Review of Sharia Economics